Berkesempatan jalan-jalan ke Turki di masa pandemi punya cerita tersendiri buatku, banyak aturan yang mesti ditaati, dari mulai sebelum masuk ke negara Turki sampai dengan pulang ke Indonesia.  Untuk cerita pengalaman weekend lockdown di Turki bisa dibaca di tulisanku yang ini Pengalaman weekend lockdown di Turki sedangkan cerita masa karantina sepulang dari Turki bisa dibaca di tulisanku yang ini Pengalaman Karantina

Desember lalu adalah kali pertama aku mengujungi negara Turki, waktu itu aku dan suami memutuskan untuk ikut tour, tetapi kami mengajukan deviasi tiket pesawat sehingga kami berangkat 1 (satu) minggu lebih cepat dari teman2 tour. Tujuannya adalah agar lebih puas mengeksplorasi kota Istanbul berdua

Nah untuk teman-teman yang berencana berangkat ke Turki untuk pertama kali nya, ini adalah 5 (lima) tempat favoritku yang aku rekomendasikan di Istanbul yang beberapa diantaranya tidak ada dalam itinerary tour and travel. 

1. Suleymaniye Camii (Suleymaniye Mosque) 

Foto : Masjid Sulemaniye yang oh sungguh cantik

        Foto : Dokumentasi Pribadi, pemandangan dari halaman Sulemaniye Camii


I fall in love with Suleymaniye Camii atau Masjid Suleymaniye, dan tempat menjadi salah satu tempat favorit ku dan must visit place kalau kamu travel ke Istanbul menurutku. Masjid ini cantiiik banget, instagram able di semua sudutnya, selain itu karena letaknya diatas bukit kamu bisa mengambil foto pemandangan kota Turki dari halaman Masjid Suleymaniye ini. 

Tiket Masuk : Gratis


2. Dolmahbace Sarayi (Dolmabahce Palace) 

        Foto : Gerbang istana Dolmabahce yang jadi icon foto para blogger 

Foto : halaman Istana Dolmahbace 

Pertama kali aku tau tentang Dolmahbace Sarayi atau Istana Dolmahbace ini adalah melalui Pinterest, setelah melihat foto2 para blogger di depan gerbang putih keren nya Istana Dolmahbace yang terletak di pinggiran selat Bhosphorus. Tapi ternyata tidak cuma gerbang putih nya aja yang keren, di dalam istana Dolmabahce ini pun mewah dan keren banget. Sayang banget di bagian dalam istana kita ga boleh foto 😓 kita cuma bisa mengabadikan dengan kenangan. 

Tiket Masuk : 90 Lira 


3. Galata Kulesi (Galata Tower)

                                Foto : di depan Galata Tower waktu Weekend LockDown enak ya sepi hehehe

Satu lagi tempat yang aku rekomendasi kan dan biasanya tidak ada di itinerary nya tour and travel adalah Galata Tower. Selain karena foto2 di depan tower yang instagram able, juga karena area sekitar Galata Tower ini enak banget untuk di explore. Banyak jajanan, Coffee Shop, Restaurant, dan Gerai Kebab di sekitaran Galata Tower. Pssst ada coffee shop dan resto kebab favoritku juga disana.

Tiket Masuk : 30 Lira



4. Hagia Sophia dan Blue Mosque 

        Foto : Koleksi Pribadi; bagian dalam Masjid Hagia Sophia 

Memang Hagia Sophia dan Blue Mosque bisa dibilang tempat yang mainstream, yang menjadi kunjungan wisata dan pasti ada di semua itinerary yang ditawarkan agent travel dengan destinasi Istanbul. Tapi memang Hagia Sophia dan Blue Mosque adalah must visit place di Istanbul, terutama untuk kamu yang kali pertama mengunjungi Istanbul. 

Hagia Sophia mempunyai sejarah panjang di Turki, awalnya dibangun sebagai Gereja, sempat menjadi Masjid dan Museum, hingga sekarang kembali menjadi Masjid sejak 20 Juli 2020. Menurutku interior nya yang cantik dan unik dengan perpaduan ornament Islam dan Kristen yang menjadi daya tarik utama Hagia Sophia. Sedangkan Masjid Sultan Ahmet atau yang lebih dikenal Blue Mosque karena kubahnya yang berwarna biru, menurutku lebih menarik dinikmati dari luar.  Hagia Sophia dan Blue Mosque ini terletak berhadap2an di satu kawasan yang sama sehingga kamu bisa mengunjungi dua lokasi wisata ini dalam satu waktu.

Tiket Masuk : Gratis

5. Topkapi Palace 

                                Foto : salah satu sudut di Istana Topkapi

Tidak jauh dari Hagia Sophia dan Blue Mosque kamu bisa mengunjungi Topkapi Palace. Istana yang sangat cantik ini sangat sayang kamu lewatkan apabila kamu berkesempatan jalan-jalan ke Istanbul. Selain karena banyak spot foto cantik untuk instagram content kamu, tempat ini juga sarat akan sejarah Islam. Kamu bisa melihat  beberapa peninggalan Rasullah SAW serta para sahabat Nabi disini. Seperti janggut Nabi, Pedang yang pernah digunakan Nabi Muhammad SAW, hingga tempat makan Rasullulah SAW juga ada disini. Sayangnya koleksi luar biasa tersebut tidak bisa kita foto 😢 Melihat langsung peninggalan Nabi Muhammad SAW ini sungguh pengalaman yang menakjubkan. Ini adalah salah satu alasan Topkapi menjadi salah satu tempat wisata di Istanbul yang menjadi favorit ku. 

Tiket Masuk : 100 Lira


6. Ortakoy Camii (Ortakoy Museum)



Selain Galata, salah satu daerah yang aku suka dan aku rekomendasikan adalah di sekitar Masjid Ortakoy ini. Berada di pinggir Bosphorus, dengan angle foto yang tepat kamu bisa mendapatkan foto dengan pemandangan Masjid Ortakoy dengan Bosphorus Bridge di belakangnya. Sayangnya pada saat aku travel ke Istanbul di masa Pandemi, semua restaurant disekitar sana tutup. Padahal aku bisa membayangkan serunya duduk2 di salah satu resto itu sambil menunggu sunset disana yang konon katanya cantik sekali. 

Tiket Masuk : Gratis


7. Pierre Lotti 

        Foto : Koleksi Pribadi; Golden Horn dari atas bukit Pierre Lotti

Kamu bisa menikmati pemandangan indah Golden Horn Istanbul dari atas bukit Pierre Lotti. Untuk menuju ke bukit ini kamu bisa menaiki kereta gantung, ada jalur jalan kaki sepertinya tapi kebayang mesti mendaki naik bikin ilfil, mending naik kereta gantung cuma sekitar 7 Lira, kamu bisa pakai Istanbul Kaart juga untuk bayar kereta gantung ini. Di atas bukit, terdapat beberapa Coffee Shop dimana kamu bisa duduk2 sambil menikmati pemandangan dari atas bukit. Yang uniknya, pada saat naik kereta gantung kita melewati area pemakaman loh yang berada tepat sebelum stasiun kereta gantung ini 😅

Konon ceritanya bukit ini dinamakan Pierre Lotti yang merupakan pria asal Perancis yang jatuh cinta kepada wanita Turki bernama Aziyade. Kemudian Pierre Lotti  menuliskan cerita cintanya melalui novel berjudul Aziyade. Di bukit dimana Lotti suka menulis ini lah yang akhirnya diberi Pierre Lotti Hills

Tiket Masuk : Gratis


8. Halic Metro Koprusu (Halic Metro Bridge) 

        Foto :  Koleksi Pribadi; Pemandangan dari atas Stasiun Metro Halic Metro Koprusu

        Foto : Koleksi Pribadi; Jalur sepeda dan pejalan kaki dibawah Halic Metro Bridge

Stasiun Metro Halic ini adalah hidden Gem menurutku, begitu keluar dari stasiun Metro kita disuguhi pemandangan dua sisi Turki yang instagram able. Apalagi kalau kita turun dekat2 dengan sunset, Masya Allah luar biasa sekali view nya. Jadi waktu itu aku dan suami tidak sengaja berjalan melewati jembatan bawah stasiun metro ini, dan kita tertarik untuk foto2 karena pemandangan dua masjid besar ala kartu pos turki dari bawah jembatan sangat menarik. Dan ternyata memang disana tempat muda mudi nongkrong di pinggiran sungai. Dan disitu lah kami menyadari bahwa ternyata jembatan yang diatas tempat kita duduk2 adalah stasiun metro. 

Keesokan harinya kami pun mampir lagi ke tempat ini kali ini dengan naik metro supaya bisa turun di jembatannya dan foto2. And I don't regret it, that was the best decision 😍 kalau jalan jalan ke Istanbul dan berkesempatan naik Metro, coba deh turun disini pada saat sunset lalu duduk2 di tepian sungai seperti warga lokal. Bakal seru banget

9. Istliklal Caddesi  

                                                            Foto : buru2 pose di depan Tram yang mau lewat

Istiklak Caddesi adalah jalanan di daerah Beyoglu, Istanbul, dimana di sepanjang jalannya kebanyakan adalah toko2 fashion dengan brand lokal sampai dengan internasional seperti zara, mango, toko turkish delight (my favorite), coffee shop lucu, serta restaurant. Jalanan ini hanya dilalui oleh pejalan kaki, dari Taksim Square ke Galata Tower atau sebaliknya. Di tempat ini juga kamu bisa naik Tram Jadul yang vintage itu. Tapi disini kita juga mesti berhati-hati, karena banyak sekali yang berusaha mendatangi kita dengan sapaan "excuse me do you speak English?" biasanya ini aku cuekin karena khawatir penipuan. Dan benar saja sepulang dari sana, aku google banyak memang yang kena scam dengan berpura-pura ngajak kenalan dan akhirnya malah di rampok. 

10. Spice Bazaar dan Grand Bazaar

Kebanyakan wisatawan yang datang ke Istanbul pasti berbelanja ke Grand Bazaar. Yang memang oke juga karena banyak sekali pilihan barang2 khas turki dari mulai souvenir turki, karpet, sajadah, sampai barang pecah belah. Tapi aku pribadi lebih suka Spice Bazaar. Karena menurutku Spice Bazaar di Istanbul ini lebih tertata rapih dan lebih bersih serta (atau mungkin karena aku lebih suka belanja makanan kali ya? hihihi). Di spice market ini aku beli saffron titipan temanku, beli apple tea khas turki, dan wewangian untuk oleh2. Beberapa temanku membeli Turkish delight, Baklava, dan Sahlep disini. Jadi buat yang suka beli oleh2 dua tempat ini adalah surganya. Tapi Pengalamanku menawar sajadah dan karpet di Grand Bazaar; tawarlah serendah mungkin, minimal 1/3 harga yang ditawarkan 😝
                                                    Foto : suatu hari di Spice Bazaar

Semoga rekomendasi Top 10 tempat wisata di Istanbul ini bisa menjadi referensi buat teman-teman yang mau traveling ke Istanbul.. Maafkan kalo banyak foto Selfie yang bikin eneg 😅 
Tonton juga yuk video travel ke Turki dalam 2 menit versi ku berikut ini